Teman-temannya berusaha menolong. "Berikan tanganmu! Aku akan menolongmu!"
Tetapi si bakhil tetap tidak mau memberikan tangannya. Dia timbul tenggelam terbawa arus sungai yang deras. Teman-temannya terus berusaha menyelamatkannya.
"Ayo sini! Berikan tanganmu, cepat!"
Si bakhil tetap tidak mau. Nasruddin merasa ada yang salah pada kalimat teman-temannya. Maka, dia turun tangan.
"Ini tanganku, ambillah! Kau akan kuselamatkan!"
Tanpa buang tempo lagi, si bakhil langsung mengambil tangan Nasruddin yang segera mengangkatnya ke tepi sungai.
No comments:
Post a Comment